Home » » Dendam dengan Orangtua, Alasan Solihin Menyemen Balita FH

Dendam dengan Orangtua, Alasan Solihin Menyemen Balita FH

Written By Unknown on Rabu, 20 Februari 2013 | 11.16


Selasa, 19 Februari 2013 19:38 wib
Ilustrasi mayat
Ilustrasi mayat
SURABAYA- Motif pembunuhan FH, balita berusia 4 tahun di Jalan Endrosono, Semampir, Surabaya, mulai terkuak.

Pelaku bernama Sholikin (31), sebelum kejadian diduga menaruh dendam kepada Misnawi, ayah FH.  Hal itu, karena Misnawi pernah mengolok-olok korban hingga membuat Solikin menaruh dendam. Api dendamnya itu diluapkan dengan cara menghabisi FH.

"Pelaku memang ada masalah dengan orangtua korban, sehingga pelaku menaruh dendam," kata Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Anom Wibowo, di Mapolres Pelabuhan, Jalan Perak Timur, Surabaya, Selasa (19/2/2013).

Saat itu, kata Anom, Misnawi mengolok-olok pelaku sehingga pelaku melontarkan kata-kata bernada ancaman.

"Pelaku mengatakan, ada apa Kin kamu liat-liat saya. Mau bunuh saya ta," ujar Anom seperti menirukan kata-kata pelaku. Kejadian itu pun berlalu. Hingga akhirnya, FH sedang bermain-main di sekitar rumah pelaku.

Saat melihat korban, pelaku tiba-tiba teringat kejadian dengan orangtuanya sehingga ada niatan untuk menghabisi korban. "Timbul perasaan untuk membunuh korban, makanya pada malam minggu itu pelaku langsung menganiaya hingga korban tewas," terang Anom.

Dari penangkapan tersangka, polisi menyita sejumlah barang bukti berupa semen, 1 buah ember, 1 buah kuas, dan 1 buah bak pasir. Peralatan itu digunakan untuk melumuri korban setelah dibunuh tersebut. Solikin dijerat dengan KUHP Pasal 338 tentang pembunuhan dengan ancaman hukuman di atas 5 tahun.

Seperti diberitakan sebelumnya, jenasah FH ditemukan terbalut semen seperti patung. FH sendiri diketahui telah hilang selama empat hari. Saat itu orangtua korban kebingungan mencari FH, hingga akhirnya ditemukan tewas. Solikin sendiri merupakan tetangga dari Misnawi dan Zubaidah orang tua korban.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. Dunia - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger